Sedekah

Sedekah berasal dari bahasa Arab shadaqah yang diambil dari kata sidq (sidiq) dengan makna kebenaran. Menurut peraturan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) No 2 tahun 2016, sedekah adalah harta atau nonharta yang dikeluarkan seseorang atau badan usaha di luar zakat untuk kemaslahatan umum.


Pada dasarnya, sedekah dapat dilakukan kapan saja dan dengan cara apapun, akan tetapi ada hari yang baik dimana seluruh Muslim dianjurkan untuk bersedekah pada hari Jumat. Bersedekah pada Jumat di pagi hari dan hari-hari lainnya, maka akan mendapatkan doa dari para malaikat. Hal tersebut sampaikan oleh Hadist Nabi Muhammad SAW dalam Hadist berikut: Dari Abu Hurairah RA, berkata bahwa Nabi Muhammad SAW bersabda: “Ketika hamba berada di setiap pagi, ada dua Malaikat yang turun dan berdoa, “Ya Allah berikanlah ganti pada yang gemar berinfak.” Malaikat yang lain berdoa, “Ya Allah, berikanlah kebangkrutan bagi yang enggan bersedekah.” (HR Bukhari dan Muslim).

 

Manfaat Bersedekah di Hari Jumat

Sedekah merupakan amalan mulia yang sangat dicintai Allah SWT. Bersedekah memberikan ragam manfaat bagi kita, yaitu:

1. Dari bersedekah, mengorbankan harta benda untuk diberikan kepada orang yang lebih membutuhkan seperti fakir miskin, yatim piatu, janda bahkan kepada siapapun yang membutuhkan.

2. Merupakan perwujudan syukur atas karunia melimpah yang diberikan oleh Allah SWT ialah dengan bersedekah.

3. Dilipatgandakan rezeki kita. Allah SWT akan memberikan balasan yang berlipatganda kepada orang yang bersedekah tercantum dalam QS Al Baqarah ayat 261, yang berbunyi: “Perumpamaan orang yang menginfakkan hartanya di jalan Allah seperti sebutir biji yang menumbuhkan tujuh tangkai, pada setiap tangkai ada seratus biji. Allah melipatgandakan bagi siapa yang Dia kehendaki, dan Allah Mahaluas, Mahamengetahui.”